Mengapa Zoho Vault adalah alternatif Dashlane terbaik?
Jika Anda mencari solusi aman dan andal untuk melindungi kata sandi perusahaan Anda, ini alasan mengapa Zoho Vault adalah alternatif Dashlane terbaik.
Dibuat untuk semua orang
Versi gratis Dashlane memiliki fitur-fitur yang terbatas, misalnya akses hanya dimungkinkan di satu perangkat saja. Padahal Anda kemungkinan aktif online dari setidaknya beberapa perangkat. Versi ini membatasi pengguna dalam mengakses kata sandi mereka sendiri setiap kali membutuhkannya, sehingga tidak cocok untuk penggunaan pribadi. Hal ini tidak terjadi di Zoho Vault, yang dapat Anda akses di berbagai perangkat. Anda dapat menyimpan kata sandi hingga jumlah tak terbatas di ruang penyimpanan tak terbatas pula, sehingga cocok sebagai alternatif gratis Dashlane.
Terjangkau untuk siapa saja
Zoho Vault berusaha menjadikan pengelolaan kata sandi terjangkau bagi bisnis baik besar maupun kecil, untuk memastikan setiap perusahaan memiliki akses ke fitur premium: pembagian kata sandi yang mendetail, pencadangan kata sandi yang aman, hak istimewa admin, integrasi ekstensif, dan banyak lagi, semuanya hanya dengan $10,8 per tahun per pengguna. Biaya itu sekitar seperempat dari $39,99 yang Anda harus bayarkan untuk Dashlane per tahun, dan harga itu akan selalu naik.
Akses tak terbatas di mana saja
Kebutuhan bisnis yang penting mungkin muncul kapan saja, bahkan saat Anda di rumah atau dalam perjalanan. Vault memahami kebutuhan Anda dan memungkinkan Anda mengakses semua fiturnya dari browser dengan mudah, dari mana saja di dunia. Hal ini tidak berlaku pada Dashlane, karena cukup banyak fiturnya yang hanya dapat diakses dari aplikasi desktop atau browser—dan tidak keduanya secara bersamaan—sehingga menyulitkan aktivitas online Anda.
Beralih ke Zoho Vault: alternatif Dashlane terbaik untuk bisnis Anda
Jika Anda membutuhkan bantuan saat onboarding atau konsultasi terkait apakah Zoho Vault adalah alternatif Dashlane terbaik untuk bisnis Anda, jangan ragu untuk menghubungi kami. Perwakilan pelanggan kami dengan senang hati akan menjadwalkan demo produk gratis untuk Anda dan tim Anda.